Iklan

Iklan

Akar Super Belum Mampu Benahi Infrastruktur Jalan di Soppeng

20 April 2018, 18:14 WIB Last Updated 2019-04-12T15:03:57Z

KLIKSOPPENG - Pemerintah Kabupaten Soppeng dibawah nahkoda Andi Kaswadi Razak-Supriansa Mannahawu (Akar-Super) belum mampu menjawab keluhanan masyarakat pada masa kepemimpinan H Andi Soetomo-Aris Muhammadiyah.

Hal itu dibuktikan belum adanya perubahan yang signifikan pada infrastruktur jalan rusak disejumlah wilayah, seperti di kawasan Kelurahan Appanang, Kecamatan Liliriaja, Kabupaten Soppeng, Sulsel.

Badan jalan tersebut, sangat dikeluhkan warga karena lubang pada badan jalan di kawasan tersebut semakin membesar, bahkan kedalamannya sudah mencapai sekitar 5 sentimeter sampai 10 sentimeter dengan lebar sekitar 1 meter.

Pengguna jalan, Sehan mengatakan, jalan yang rusak itu tak kunjung dibenahi Pemerintah kabupaten Soppeng, padahal jalan tersebut merupakan objek vital yang dapat menopang peningkatan perekonomian masyarakat.

Seksi Pemanfaatan dan Pengawasan Jalan Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Soppeng, Herlang Usnandar mengatakan, bahwa jalanan yang berada di kawasan tersebut sudah dilakukan pengukuran."Dan Kami sudah usulkan, tapi belum ada kepastian kapan di kerja,"katanya.

Komentar

Tampilkan

  • Akar Super Belum Mampu Benahi Infrastruktur Jalan di Soppeng
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan