Iklan

Iklan

Bupati Lutra Apresiasi Semarak Budaya Mahasiswa KKN IAIN Palopo

14 Oktober 2018, 10:43 WIB Last Updated 2019-04-12T15:03:37Z

KABARSULSEL.COM,LUWU--Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani mengharidir acara  semarak budaya dan tenung rongkong yang dilaksanakan di Desa Limbong Kecamatan ROngkong Kabupaten Luwu Utara oleh Mahasiswa KKN dari Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo Sabtu (13/10/2018).

Kedatangan Bupati berparas cantik itu dalam acara tersebut tidak lain sebagai bukti kepeduliannya terhadap warisan budaya dan sebagai bentuk apresiasi terhadap niat para mahasiswa yang telah memberikna wujud nyata dalam pengabdian kepada masyarakat.

Kegiatan ini juga digelar sebagai wujud kepedulian kepada generasi pelanjut khususnya mereka yang masih sekolah di tingkat SD, SMP hingga SMA.

Bupati Lutra Indah Putri Indriani dalam sambutannya mengakui jika kehadirannya untuk membuka kegiatan yang digelar di desa terpencil tersebut. Selain itu, kehadiran Bupati Indah Putri Indriani merupakan bentuk apresiasi kepada para mahasiswa.

"Kehadiran saya beserta rombongan kali ini merupakan wujud apresiasi kepada adik-adik penyelenggara atas terlaksananya kegiatan ini. Ini merupakan satu tindakan nyata untuk keberlangsungan budaya yang ada di daerah kita khususnya Tenun Rongkong ini," ucap Indah.

Informasi yang dihimpun menyebutkan bahwa, Tenun Rongkong memiliki semboyan sekong sirendeng sipomandi yang mengajarkan kita tentang kebersamaan yang harus ada dalam membangun daerah sehingga upaya-upaya pelestarian seperti ini patut di dukung dan galakkan bersama sebagai upaya pengenalan adab.

Penulis : Aco
Editor : Ocha
Komentar

Tampilkan

  • Bupati Lutra Apresiasi Semarak Budaya Mahasiswa KKN IAIN Palopo
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan